Selama nafas masih berhembus......
Ada PR yang harus dikerjakan,
Ada binatang peliharaan yang harus dikasih makan,
Ada sepatu bapak yang harus disemir,
Ada permainan yang harus dimenangkan,
Ada banyak orang cakep yang disebut pacar,
Ada teman yang menggoda tiada bosannya,
Ada ulangan harian besok,
Ada raport sekolah yang akan diambil ibu,
Ada tarian ceria di luar rumah saat hujan turun,
Ada demam yang sering datang,
Ada ibu yang selalu menyediakan obat dan menjaga agar cepat sembuh.
Selama nafas masih berhembus......
Ada masa yang dinamakan masa puber,
Ada rasa malu yang entah datangnya dari mana tiba-tiba saja menjadi-jadi,
Ada jam 5 pagi yang menyebalkan dari alarm,
Ada ayah yang harus di rumah saat butuh uang jajan,
Ada ibu yang semakin cerewet, ini itu mulai salah,
Ada barang pribadi yang diambil adik dari tempatnya,
Ada orang yang mengaku dan diaku sebagai sahabat,
Ada yang disebut pertengkaran dan perkelahian dengan teman sekolah,
Ada jam 5 sore baru sampai rumah karena ada les sambung,
Ada ujian nasional yang harus disukseskan,
Ada puisi-puisi indah dari dia yang disebut cinta pertama.
Selama nafas masih berhembus......
Ada detik-detik perpisahan dengan ibu,ayah dan kakak-adik,
Ada banyak wejangan dari mereka yang lebih tua,
Ada kondisi yang disebut merantau,
Ada banyak keadaan yang memerlukan adaptasi,
Ada air mata yang mengalir saat rindu rumah,
Ada teman-teman baru dengan berbagai karakter,
Ada kaki yang harus digunakan untuk jalan ke mana-mana di tempat yang baru,
Ada rasa tersinggung yang datang saat-saat tertentu,
Ada teguran-teguran yang terus dimasukkan ke hati,
Ada perbuatan yang harus dipertanggung jawabkan,
Ada berbagai keputusan yang harus diambil,
Ada perut yang harus diisi makanan,
Ada cucian yang harus dibereskan,
Ada masalah yang bertubi-tubi datang,
Ada anggota tubuh yang mulai bermasalah,
Ada pemandangan laut yang sangat indah dinikmati bersama dia.
Selama nafas masih berhembus......
Ada komitmen yang harus dipegang,
Ada kepala yang harus slalu didinginkan katanya jika ingin masalah selesai,
Ada milik sendiri yang lebih berharga dari milik orang walau harganya tak seberapa,
Ada status yang harus diraih yaitu bukan pengangguran,
Ada makanan jika bekerja,
Ada rumah yang harus dibeli,
Ada sekuntum mawar dan sebuah cincin yang harus diberikan padanya,
Ada sebuah proses berumah tangga yang nikmat namun banyak tantangan kata mereka,
Ada anak yang harus diberi makan dan disekolahkan,
Ada pihak sekolah anak yang harus ditemui membicarakan masalah anak,
Ada aturan-aturan yang selalu dilanggar anak,
Ada biaya rumah sakit yang harus dilunasi,
Ada saat kehilangan orang-orang terkasih selamanya,
Ada tetangga yang kadang menyebalkan,
Ada masalah di lingkungan kerja yang butuh energi ekstra untuk menyelesaikannya,
Ada si dia yang menyambut di pintu dengan secangkir teh cinta saat pulang ke rumah.
Selama nafas masih berhembus dan terus berhembus......
Hanya ada satu pilihan tuk slalu bahagia :
BERSYUKUR akan semua yang terjadi.
Satu helaan nafas ini adalah satu kesempatan yang diberikan Tuhan untuk aku dan kamu,
untuk merasakan hidup di bumi nan hijau sejuk,
bukan di alam kematian.
Org Latin blg: Dum spiro spero. Slma sy brnafas,sy brhara
ReplyDeletekomentar yang sangat informatif pak :-)
ReplyDelete